masticmasnasih - Semua orang pasti pernah bersedih. Baik sedih karena harta maupun sedih karena berdosa. Kata Kata Tulisan Arab La Tahzan Jangan Bersedih لَاتَحزَنٴ. Adalah salah satu cara untuk mengatasi sebuah kesedihan yang mendalam. Mengingat kalimat ini dan berdzikir mampu menenangkan hati yang galau karena bersedih.
Kata Kata Tulisan Arab La Tahzan Jangan Bersedih
La Tahzan Ya Ukhti لا تحزن يااختي
Jangan Bersedih wahai saudaraku (perempuan). Seorang perempuan mempunyai perasaan yang sensitive. Jika melihat sesuatu yang merugikan ataupun membuatnya kaget tak lebih dari ekspektasi yang diharapkan. Perempuan mempunyai hati yang gampang tersakiti. Ia tidak bisa diingatkan secara terang-terangan menyalahkan. Ia ingin diluruskan dengan penuh kasih sayang bukan cacian dan makian.
Bagi siapa saja lelaki yang berurusan dengan wanita, agar harus selalu bisa menjaga sikap. Jangan samakan wanita dengan teman priamu. Wanita harus diperlakukan spesial dihormati dan disayangi dengan sepenuh hati. Ia adalah tulang rusuk yang rentan. Tak bisa diluruskan hanya dengan menggunakan tangan, tapi harus dengan kelembutan dan kehati-hatian.
La Tahzan For Muslimah
Seorang muslimah harus senantiasa menjaga perasaannya agar senantiasa tetap kuat dalam menghadapi segala cobaan dan ujian yang ada. Ingat-ingatlah ketika kamu bersedih, ada Allah yang masih mau menerima curhatan dan keluh kesahmu tanpa pamrih. Tak seperti dia yang selalu membuatmu kecewa saat kau butuh mencurahkan segala isi hati.
Innallaha Ma`ashshobirin. Allah bersama dengan orang-orang yang bersabar. Tanamkan Allah dalam hatimu, maka kau akan tahu betapa indahnya kasih sayang Allah pada Makhluknya. Sifat kasihnya yang senantiasa dicurahkan kepada setiap ciptaan-Nya, tak memandang ia miskin atau kaya, ia muslim atau kafir; semuanya mendapatkan limpahan kasih dari Allah SWT.
La Tahzan Innallaha Ma`ana Arab Artinya
لاتحزن انّاللّٰه معنا
Jangan Bersedih Sesungguhnya Allah Bersama Kita.
Allah tak akan membiarkan hambanya tanpa suatu pertolongan apapun. Allah selalu menolong makhluknya. Allah selalu mendengar doa Makhluk-Nya. Tak akan pernah ada yang mampu mencelakanmu jika Allah tak berkehendak. Sengeri apapun masalah yang sedang dihadapi, semua tak akan berdampak apapun pada diri Allah tak menghendakinya. Jadi tak ada alasan untuk bersedih si saat apapun.
Comments
Post a Comment